Cukur Dinamo Zagreb 9-2 di Liga Champions, Bayern kokoh dipuncak klasemen Liga Champions
September 18, 2024
ElangID - Raksasa Jerman Bayern Munchen menghajar wakil Kroasia, Dinamo Zagreb dengan skor 9-2 di matchday pertama Liga Champions hari ini. Bermain di Fußball Arena München, Harry Kane mencetak empat gol. Kane mencatatkan quattrick di menit ke-19′ (pen), 57′, 73′ (pen), dan 78′ (pen). Lima gol Bayern lainnya dilesakkan Raphael Guerreiro (33′), Michael Olise (38′, 61′), Leroy Sané (85′), dan Leon Goretzka (90’+2). Sementara gol hiburan tim tamu dipersembahkan Bruno Petković (49′) dan Takuya Ogiwara (50′).
Dengan kemenangan ini, Bayern memimpin klasemen sementara fase liga dan pelatih Vincent Kompany tampaknya sangat puas dengan kemenangan besar yang menjadi rekor baru Liga Champions ini.
“90 menit yang sukses. Tim menikmati pertandingan, para penggemar menikmati pertandingan. Kami bisa menjalani malam Liga Champions yang sangat istimewa di rumah.
Saya senang untuk teman-teman, energi yang kami inginkan terus terbangun,” kata Vincent Kompany di situs UEFA. “Masih terlalu dini untuk menilai kemajuan kami.
Kami menjalani pertandingan demi pertandingan. Sejujurnya, saya menikmatinya, tetapi tidak ada trofi yang dimenangkan pada bulan September. Kami masih harus melakukan banyak hal dan saya berharap kami akan terus meningkat, tetapi tugas saya sebagai pelatih kepala adalah terus mendorong tim,” lanjutnya.